Cara mengembalikan Chat WA yang terhapus menjadi sebuah informasi penting yang wajib untuk diketahui. Sebab dalam prakteknya seringkali ditemui orang-orang yang tidak sengaja menghapus pesan. Padahal bisa jadi pesan itu sangatlah penting.
Ketika hal tersebut terjadi tentu bisa menjadi sesuatu yang memusingkan dan bikin jengkel. Penyebab dari chat WA yang terhapus pun beragam. Biasanya seperti tidak sengaja menekan “Clear All Sheets” ataupun “Delete For Me”. Atau yang juga seringkali terjadi adalah hp yang ter-reset karena mengalami kerusakan
Namun ternyata ada cara mengembalikan chat WA yang terhapus dengan langkah-langkah sederhana. Berikut adalah pembahasannya.
Mengembalikan Chat WA lewat Google Drive

Google Drive memang menjadi tempat yang aman untuk menyimpan data back up, termasuk halnya data chat Whatsapp. Bagi pengguna Google Drive sangat memungkinkan untuk memulihan chat WA yang yang terlanjur terhapus. Kuncinya adalah selalu rajin dalam melakukan back up data ke Google Drive.
Adapun langkah-langkah untuk mengembalikan chat WA yang terhapus dengan memanfaatkan Google Drive adalah sebagai berikut.
- Langkah pertama adalah dengan meng-uninstall aplikasi Whatsapp yang ada terlebih dahulu.
- Kemudian download lagi aplikasi whatsapp lewat Play Store untuk Android dan App Store untuk Apple
- Tunggu prosesnya sampai selesai. Jika sudah lakukan log-in seperti biasa dan lakukan verifikasi nomor telepon
- Klik masuk dan nantinya pengguna akan diarahkan ke halaman dimana diberikan pilihan untuk “restore” atau pulihkan lewat Google Drive. Klik “ya” dan kemudian next.
- Setelah itu proses pengembalian data dari Google Drive ke Whatsapp akan dimulai. Tunggu prosesnya sampai selesai dan semua chat yang telah di backup akan kembali.
Mengembalikan Chat WA Lewat ICloud
Untuk cara mengembalikan chat Whatsapp yang satu ini khusus bagi pengguna Iphone. Icloud adalah produk eksklusif dari Apple yang cara kerjanya kurang lebih mirip dengan Google Drive.
Dalam penjelasan singkat Icloud adalah layanan penyimpanan data, file, catatan dan segala hal penting lainnya dengan keamanan yang terjamin. Selain itu Icloud juga terus memperbarui secara otomatis di setiap perangkat.
Cara mengembalikan Chat WA lewat Icloud pun sangat simpel. Langkahnya tidak jauh berbeda dengan menggunakan Google Drive.
- Langkah pertama adalah dengan menguninstall aplikasi Whatsapp yang terpasang di perangkat terlebih dahulu.
- Kemudian download lagi aplikasinya lewat App Store. Tunggu prosesnya sampai selesai.
- Jika sudah lakukan log ini dengan nomor yang sudah terdaftar. Setelah itu klik “masuk”
- Nantinya secara otomatis akan diarahkan ke halaman untuk melakukan “restore” atau pemulihan data Whatsapp.
- Klik “ok” dan proses pemulihan data akan berjalan. Tunggu prosesnya sampai selesai selama beberapa menit.
Memanfaatkan Aplikasi Dr.Fone
Ternyata untuk mengembalikan Chat WA yang terhapus juga bisa memanfaatkan aplikasi gratis yang mudah ditemui di internet. Yaitu dengan menggunakan aplikasi bernama Dr.Fone.
Penggunaan aplikasi ini untuk memulihkan chat Whatsapp sangatlah mudah. Sebagai catatan Aplikasi Dr. Fone digunakan di perangkat komputer
- Pertama tentu saja install terlebih dahulu aplikasi Dr.Fone di perangkat komputer
- Jika proses instalasi sudah selesai, hubungkan komputer dengan smartphone.
- Buka aplikasi Dr. Fone. Nantinya akan tersaji beberapa pilihan. Pilih menu transfer Whatsapp.
- Kemudian klik opsi WhatsApp, dan lanjut dengan memilih opsi Transfer pesan WhatsApp
- Tunggu proses sebentar untuk melakukan deteksi smartphone. Jika sudah klik menu transfer untuk memulai proses transfer.
- Tunggu prosesnya sampai 100%. Dan setelah itu chat yang terhapus akan kembali.
Dikutip Dari: sewaproyektor.co.id